LAMPUNG BARAT - Ketua DPRD Kabupaten Lampung Barat, Edi Novial, S.Kom,. Menerima Silaturahmi Paguyuban Seni Budaya "Tunas Setia Budaya" di Kantor Ketua DPRD Kabupaten Lampung Barat, Senin (27/5/2024).
Pada kesempatan yang baik ini, Ketua DPRD Kabupaten Lampung Barat mengapresiasi jalinan silaturahmi ini, yang bertujuan untuk mempererat tali persaudaraan, meningkatkan hubungan paguyuban dengan pemerintah, sebab paguyuban juga sebagai perekat persatuan dan kesatuan bangsa.
Ketua Paguyuban "Nurwiadi" mengatakan bahwa dirinya berharap paguyuban seni budaya ini, dapat menjadi hal yang berdapak baik untuk melestarikan seni budaya di Kabupaten Lampung Barat, "era yang serba moderen ini seni dan budaya warisan bangsa kita harus tetap di lestarikan, sebab merupakan ciri khas bangsa yang mililiki banyak kesenian dan kebudayaan, "katanya.
Ditempat yang sama, Ketua DPRD "Edi Novial, S.Kom, mengapresiasi kunjungan yang telah dilakukan oleh Paguyuban " Tunas Setia Budaya" dirinya berharap paguyuban ini tidak hanya sebatas kesenian budaya tertentu, tetapi seluruh kesenian dan budaya yang ada di Lampung Barat.
Dengan mempererat tali persaudaraan antara paguyuban, merangkul dan mengajak seluruh pelestari atau pecinta seni budaya Lampung Barat sehingga seni budaya yang ada di lampung barat tetap terjaga kelestariannya, dan tetap diminati seta dicintai oleh generasi muda, diharapkan dapat memberi kontribusi terhadap kemajuan Kabupaten Lampung Barat."ujar Ketua DPRD.
"Marilah kita terus berkiprah sesuai dengan bidang konsentrasinya masing-masing, dalam memberikan sumbangsih terbaiknya kepada Kabupaten Lampung Barat Tercinta ini.” ajaknya.
Teruslah berkontribusi berbuat yang terbaik, untuk Lampung Barat, mari kita saling bahu membahu dalam mewujudkan Lampung Barat yang lebih baik, "tutupnya.
(Fitry)