
![]() |
Surat Peringatan Stasiun Meteorologi Maritim Lampung Nomor ME.01.02/081/KLMP/XII/2024 tanggal 28 Desember 2024 |
Lampung, SuaraMediaNews.com – Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Stasiun Meteorologi Maritim Lampung mengeluarkan Surat Peringatan Dini Pasang Maksimum.
Diakhir tahun 2024 dan mengawali tahun 2025, beberapa wilayah di Indonesia mengalami cuara buruk atau cuaca ektrem, terkait hal itu Stasiun Meteorologi Maritim Lampung mengeluarkan Surat Peringatan Dini Pasang Maksimum,
Peringatan dini yang dikeluarkan terkait fenomena pasang air laut maksimum jelang Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 (Nataru), Dalam surat yang diedarkan Stasiun Meteorologi Maritim Lampung dijelaskan bahwa hal ini akan berlangsung pada 30 Desember 2024 hingga 4 Januari 2025.
Fenomena cuacar buruk dan yang berpotensi gelombang ini, dipengaruhi oleh fase bulan baru pada 31 Desember 2024, yang diprediksi akan meningkatkan ketinggian air laut di sejumlah wilayah Pesisir Lampung.
Surat Peringatan Stasiun Meteorologi Maritim Lampung Nomor ME.01.02/081/KLMP/XII/2024 tanggal 28 Desember 2024, menjelaskan bahwa wilayah-wilayah yang berpotensi terkdampak antara lain :
1. Pesisir Bandar Lampung,
2. Pesisir Tanggamus,
3. Pesisir Lampung Selatan,
4. Pesisir Pesawaran,
5. Pesisir Timur Lampung
6. Pesisir Barat Lampung
Dari Gelombang Maksimal ini yang dapat terjadi ialah banjir di wilayah pesisir yang dapat mengganggu aktivitas masyarakat, yang ada di pesisir dapat mengganggu aktivitas, dan pelabuhan hambatan jalannya aktivitas bongkar muat di pelabuhan dan perikanan darat .
![]() |
Surat Peringatan Stasiun Meteorologi Maritim Lampung Nomor ME.01.02/081/KLMP/XII/2024 tanggal 28 Desember 2024 |
Meldisa Putri Maulidyah, S.Tr.Met, sebagai Forecaster on Duty, Stasiun Meteorologi Maritim Lampung menyampaikan dalam suratnya, masyarakat diharapkan dapat mengantisipasi dampak dari pasang maksimum air laut ini guna meminimalkan risiko kerugian.
Pihaknya menghimbau kepada masyarakat yang ada diwilayah sepanjang pesisir tersebut untuk tetap waspada terhadap kemungkinan banjir diwilayah pesisir.
“Agar update informasi cuaca maritim dari stasiun Meteorologi Maritim Panjnag, Lampung, " Tulisnya dalam pengumuman itu.
Peringatan Dini ini dikeluarkan sebagai Informasi untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan masyarakat pesisir. (san).